Kamis, 04 November 2010

Fedora 14 “Laughlin” Telah Rilis

Tepat waktu sebagaimana dijanjikan, Fedora 14 telah hadir hari ini dengan nama kode “Laughlin”. Dan, seperti pada rilis-rilis sebelumnya, Fedora 14 kali ini juga membawa fitur-fitur baru seperti halnya dalam hal peningkatan fungsi virtualisasi.




Dengan fitur yang dimaksud, Fedora 14 bisa langsung dilepaskan di awan layanan publik Amazon (Amazons Public-Cloud-Service EC2). Disisi lain, untuk virtualisasi di desktop disediakan SPICE, sebuah produk yang awalnya dikembangkan oleh perusahan Qumranet. SPICE atau “Simple Protocol for Independent Computing Environments” diklaim memberikan peningkatan kinerja yang luar biasa terhadap desktop sebagai Thin Clients.
Pembaruan lainnya termasuk penyertaan distribusi Perl-6 dari Rakudo Star dan lingkungan pengembangan Eclipse 3.6 yang lebih dikenal dengan nama Helios. Perubahan pada fungsi desktop sendiri tidak terlalu signifikan yaitu sebatas pada peningkatan dan perbaikan paket-paket yang dikemas. Sebagai contoh misalnya untuk lingkungan deskop disediakan versi Gnome 2.32 dan KDE 4.5.2. Untuk paket produktifitas dikemas versi pra-final dari OpenOffice 3.3.
F14 Amankan Sistem Gunakan OpenSCAP: Bersama Fedora 14 dikemas framework sekuriti sumber terbuka OpenSCAP jang diintegrasikan di sistem operasi. Fitur tersebut memungkinkan Fedora 14 melakukan pengcekan dan penangkalan terhadap celah sekuriti menggunakan teknologi Security Content Automation Protocol (SCAP). Standar untuk SCAP ditetapkan dan dipublikasi oleh institusi National Institue of Standards and Technology (NIST) yang mencakup Common Vulnerabilities and Exposures (CEV) untuk penyamaan dalam penamaan celah sekuriti yang dijabarkan dalam format XCCDF berbasis XML untuk menerangkan daftar pembanding dan Open Vulnerability and Assessment Language (OVAL).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar